NUNUKAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Nunukan Dapil III Sebatik, Ramsah kembali menyalurkan bantuan untuk kelompok-kelompok nelayan. Ini merupakan bentuk komitmennya untuk mendukung nelayan meningkatkan hasil tangkapan.
Bantuan alat perlengkapan kepada kelompok-kelompok nelayan bersumber dari APBD Tahun 2025.
Ramsah menyampaikan bahwa bantuan yang disalurkan melalui pokok pikiran (Pokir) Anggota DPRD.
“Ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat. Khususnya para nelayan di wilayah Sebatik,” ucap Ramsah (1/10).
Ia berharap program bantuan seperti ini dapat berkelanjutan di tahun-tahun berikutnya. Tentunya, ini juga harus disertai dengan dukungan anggaran yang memadai.
“Semoga bantuan ini bisa meringankan beban para nelayan dan mendukung peningkatan hasil tangkapan. Ke depan, kita harapkan ada peningkatan alokasi anggaran agar program pemberdayaan nelayan dapat terus berlanjut,” harapnya.
Selain itu, Ramsah menegaskan bahwa program ini juga merupakan bagian dari upaya DPRD dalam mendukung arah perubahan dan 17 kebijakan Bupati Nunukan.
“Dengan berfokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat di sektor perikanan dan pertanian,” tutupnya.






